Wedang Uwuh

Wedang Uwuh

Hi Keluarga Cosmos, musim hujan gini enaknya menghangatkan tubuh dengan minuman hangat. Cobain deh membuat secangkir Wedang Uwuh khas Solo. Minuman ini dibuat dari daun-daun beraroma seperti daun cengkeh, kayu manis, daun pala, daun jeruk, serai, daun pandan, jahe dan kayu secang. Wedang Uwuh bermanfaat untuk menurunkan kolestrol, menyegarkan badan, meningkatkan kekebalan tubuh, melancarkan sirkulasi darah, mencengah masuk angin, dan menghangatkan badan.

Wedang Uwuh
Bahan-Bahan :
- 200 gr jahe, iris tipis
- 5 butir cengkeh
- 1 batang kayu manis
- 1 butir biji pala
- 2 batang serai, memarkan
- 5 lembar daun jeruk
- 3 batang daun pandan, potong-potong
- 1.000 ml air
- 100 gr gula pasir
- 10 gr kayu secang, diserut

Cara Membuat : - Rebus semua bahan dengan air panas hingga harum sekitar 15 menit , aduk rata
- Tuang ke gelas dan sajikan selagi panas

#BanggaCosmos #DispenserCosmos #DispenserPortable #Dispenser3K #DispenserCWD1060 #RumahCosmos #PakaiCosmos #Resep #ResepCosmos #ResepMinuman