3 Tips membersihkan mixer dari sisa krim dan adonan

3 Tips membersihkan mixer dari sisa krim dan adonan

Sering banget kan sisa krim dan adonan susah dibersihkan? Nah begini cara membersihkannya ya Keluarga Cosmos.

  1. Rendam dengan campuran air hangat dan sabun

Campurkan air hangat cenderung panas dengan sabun cuci piring. Rendam mixer ke dalamnya, dan ketika sudah hangat-hangat kuku, bersihkan menggunakan spon cuci piring. Cara ini memudahkan adonan yang menempel dan mempermudah membersihkan krim yang berlemak.

  1. Sikat dengan sikat gigi bekas

Gunakan sikat gigi bekas yang sudah dicelupkan sabun cuci piring untuk membersihkannya. Bilas dan ulangi lagi hingga bersih.

  1. Lap hangat air sabun

Tuang air sabun secukupnya yang sudah dicampur air hangat, celupkan lap dan bersihkan mixer hingga benar-benar bersih dari adonan dan krim. Setelah digosok merata hingga bersih, bilas dan keringkan dengan tisu atau kain kering.