Kukis Madu Habatussauda

Kukis Madu Habatussauda

Mau buat kue lebaran yang beda? Cobain deh buat kukis pakai madu habatussauda. Penasaran gimana cara buatnya?

Yuk! save dulu resep ini nanti kita akan lihat gimana cara Chef Steby Rafael buatnya.

bahan :

1 butir telur

160 gr margarin

2 sdm butter

50 ml madu

240 gr terigu serbaguna

2 sdm susu bubuk hiasan

100 ml madu habbatussauda

 

Olesan:

kuning telur dan minyak

 

cara membuat

  1. Masukan semua bahan pada Cosmos food processor kuba FP-323 lalu haluskan hingga merata.
  2. Padatkan dengan tangan bungkus dengan plastik wrap simpan dalam lemari pendingin selama 10 menit.
  3. Pipihkan adonan hingga ketebalan setengah cm.
  4. Cetak dengan cetakan cookies Cekung Tengah.
  5. Isi dengan madu habbatussauda pada bagian tengahnya.
  6. Panggang menggunakan Cosmos air fryer oven Infinite cafo 8823 dengan fungsi oven di suhu 160 derajat Celcius selama 20 menit.
  7. Sajikan